PENGEMBANGAN SISTEM PRESENSI UNTUK MENUNJANG SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN (SIMPEG) PADA RSUD Dr.SAIFUL ANWAR MALANG MENGGUNAKAN METODE SYSTEM DEVELOPMENT LIFE CYCLE (SDLC

Authors

  • Wahyu Hartawan Wiji Setiyaningsih

Abstract

ABSTRAK
Sub Bagian Kepegawaian RSUD Dr. Saiful Anwar Malang memiliki tugas melakukan
administrasi kepegawaian meliputi masalah kenaikan pangkat, kenaikan gaji berkala, penetapan
jabatan, mutasi, penghargaan, cuti, pensiun, termasuk presensi pegawai dalam hal ini
menggunakan presensi finger print. Berdasarkan hasil observasi dan wawancara penulis,
pengolahan informasi kepegawaian sudah dilakukan dengan terkomputerisasi. Data-data
mengenai kepegawaian sudah berada di dalam suatu database dengan program aplikasi Simpeg.
Namun, aplikasi tersebut masih memiliki kekurangan yaitu belum adanya fitur pembuatan
laporan presensi pegawai.
Oleh karena itu dibutuhkan suatu konsep pengolahan data pegawai dengan fitur
presensi finger print, sehingga sesuai dengan kebutuhan administrasi kepegawaian RSUD Dr.
Saiful Anwar Malang, menggunakan PHP dan MySQL. Metode pengembangan sistem yang
penulis gunakan adalah SDLC.
Pada  akhirnya,  sistem  ini  dapat  memberikan  keluaran  kepada  penggunanya  yaitu
berupa  laporan data pegawai dan laporan presensi pegawai.   Untuk  ke  depannya,  aplikasi  ini
dapat  dikembangkan  lagi dengan penambahan modul-modul kepegawaian lainnya.
Kata kunci : Sistem Informasi, Kepegawaian
ABSTRACT
Sub of employment Dr. Saiful Anwar General Hospital of Malang has duty to run the
personnel administration like raise of degree, raise of salary, the determination of position,
mutation, the award, day off, retirement.
In this way, it uses finger print. Based on the results of observations and interview, human
resources information processing was done with computerized. The data of human resources
have been deployed in a database with application program Simpeg. But, the application is still
having a deficiency namely the absence of the preparation of reports attendance.
Therefore it needs a concept of data processing employees with features attendance
finger print. In accordance with their needs, the personnel administration Dr. Saiful Anwar
General Hospital of Malang. Use PHP and Mysql. Method of development system that the
researcher used was SDLC.
In the end, the system can give the output to the user in the form of data statement civil
servants and report the attendance employees. For the future, this application can be developed
by the addition other human resources moduls.
Keyword :Information System, Human Resources

Downloads

Published

2017-01-11

How to Cite

Wiji Setiyaningsih, W. H. (2017). PENGEMBANGAN SISTEM PRESENSI UNTUK MENUNJANG SISTEM INFORMASI KEPEGAWAIAN (SIMPEG) PADA RSUD Dr.SAIFUL ANWAR MALANG MENGGUNAKAN METODE SYSTEM DEVELOPMENT LIFE CYCLE (SDLC. BIMASAKTI : Jurnal Riset Mahasiswa Bidang Teknologi Informasi, 5(1). Retrieved from http://ejournal.unikama.ac.id/index.php/JFTI/article/view/1501

Issue

Section

Articles