FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENGAMBILAN KEPUTUSAN BERMIGRASI MASYARAKAT MADURA KE KELURAHAN BURING KECAMATAN KEDUNG KANDANG KOTA MALANG TAHUN 2017

Authors

  • Ratri Ning Tyas Universitas Kanjuruhan Malang
  • Triwahyudianto Triwahyudianto Universitas Kanjuruhan Malang

DOI:

https://doi.org/10.21067/jpig.v2i2.3504

Abstract

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui lebih dalam alasan migran Madura bermigrasi ke Kelurahan Buring Kota Malang dengan melihat dari faktor pendorong dan penarik.Teknik pengumpulan data menggunakan observasi, wawancara dan data dokumentasi. Analisis data menggunakan model analisis kualitatif untuk keabsahan temuan menggunakan triangulasi. Temuan penelitian bahwa sejarah migran bisa sampai di Buring karena di Madura lahannya panas dan kurang subur sehingga. Ada  6 faktor pendorong yang menyebabkan Madura bermigrasi ke Kota Malang yaitu: kendala pengolahan lahan pertanian, kondisi ekonomi, pendidikan rendah, sarana dan prasarana pendidikan yang kurang memadai, tidak cocok dengan budaya daerah asal,  lapangan pekerjaan terbatas. Terdapat 4 faktor penarik dari daerah tujuan yang menarik masyarakat Madura untuk melakukan migrasi yaitu: mendapat pekerjaan yang lebih baik, sarana kenyamanan, kesempatan membuka lapangan pekerjaan, aktivitas kota besar. Dalam pengambilan  keputusan yang dilakukan migran ada 3 yaitu keputusan diri sendiri, keputusan orang lain dan keputusan keluarga inti.

Downloads

Published

2019-07-24

How to Cite

Tyas, R. N., & Triwahyudianto, T. (2019). FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENGAMBILAN KEPUTUSAN BERMIGRASI MASYARAKAT MADURA KE KELURAHAN BURING KECAMATAN KEDUNG KANDANG KOTA MALANG TAHUN 2017. JPIG (Jurnal Pendidikan Dan Ilmu Geografi), 2(2). https://doi.org/10.21067/jpig.v2i2.3504

Issue

Section

Articles