Pengembangan Media E-Learning Berbasis Moodle Sebagai Suplemen Pembelajaran Geografi Pada Materi Mitigasi Bencana Alam
DOI:
https://doi.org/10.21067/jpig.v6i2.5857Keywords:
e-learning, media, moodle, suplemen, developmentAbstract
Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengembangan kelayakan dan praktikalitas e-learning berbasis moodle sebagai suplemen pembelajaran geografi pada materi mitigasi bencana alam. Jenis penelitian adalah penelitian dan pengembangan model four d yaitu: Define, Design, Develovment,Desiminate. Subjek penelitian siswa SMA N 3 Padang kelas XI IPS. Pengembangan e-learning berbasis moodle meliputi validasi para ahli media,pendidikan dan bahasa. Data validasi diolah dengan spss interclass coefisien corelation dan diperoleh hasil 0,957. Apabila milai lebih dari 0,5 maka dapat disimpulkan tingkat validasi memadai. Pengukuran kelayakan media diperoleh dari pengolahan data menggunakan microsoft Exel sehingga diperoleh total skor 282 denga mean 4,90 dan persentase 98% dengan predikat sangat baik. Uji praktikalitas media e-learning berbasis moodle berdasarkan data angket dan diperoleh hasil total skor 4077 dengan mean 4,1 dan persentase 82% dengan kategori sangat praktis.
References
Damayanti, almira eka, imam syafei, happy komikesari, and resti rahayu. 2018. “kelayakan media pembelajaran fisika berupa buku saku berbasis android.†01(1):63–70.
Mansyur, abd rahim. 2020. “dampak covid-19 terhadap dinamika pembelajaran di indonesia.†Education and learning journal 1(2):113.
Ningrum, mei vita romadon and dewi rosita. 2019. “pengembangan e-learning berbasis moodle di fakultas keguruan dan ilmu pendidikan universitas mulawarman.†Sebatik 23(2):517–21.
Permatasari. 2018. Pengembangan media pelajaran e-learning dengan moodle sebagai suplemen pembelajaran fisika. Vol. 3(153)
Puspitasari, wulan diah, wan jamaluddin, and pendidikan fisika. 2018. “respon terhadap media pembelajaran melalui e-learning moodle sebagai suplemen pembelajaran fisika". 1(10):237–42.
Sri budi astuti and ira eko retnosari. 2020. “model pembelajaran kooperatif tipe nht dalam analisis kesalahan berbahasa indonesia pada mahasiswa pbi unipa surabaya.†Wahana 72(1):49–54.
Sukardiyono, iis ernawati &. Totok. 2017. “uji kelayakan media pembelajaran interaktif pada mata pelajaran administrasi server.†Elinvo vol.2 no:205–10.