ANALISIS SISTEM INFORMASI AKUNTANSI PADA PUSAT PERTANGGUNGJAWABAN BIAYA UNTUK MENINGKATKAN EFISIENSI BIAYA PRODUKSI PADA PT. MBI

Authors

  • Susiani Susiani
  • Sulistyo Sulistyo
  • Rita Indah Mustikowati

Keywords:

Sistem Informasi Akuntansi, Pusat Peranggungjawaban Biaya, Efisiensi Biaya Produksi

Abstract

Penerapan sistem informasi akuntansi pada pusat pertanggungjawaban biaya pada perusahaan manufaktur khususnya sangatlah penting. Seperti yang kita ketahui bahwa biaya produksi merupakan biaya terbesar yang dikeluarkan oleh perusahaan manufaktur dalam melakukan proses produksi. Oleh karena itu penelitian ini dilakukan untuk menilai seberapa besar pengaruh penerapan sistem informasi akuntansi pada pusat pertanggungjawaban biaya dan berapa tingkat efisiensi biaya produksi yang dikeluarkan oleh perusahaan dalam kegiatan produksinya. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kualitatif. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui penelitian lapangan dan penelitian kepustakaan. Hasil dan pembahasan diperoleh kesimpulan bahwa penerapan sistem informasi akuntansi pada pusat pertanggungjawaban biaya pada PT. MBI masih belum baik, kemudian tingkat efisensi biaya produksi juga masih belum baik. Dalam menilai tingkat efisiensi biaya produksi, penulis menggunakan analisis selisih (variance) yaitu dengan cara membandingkan antara biaya yang dianggarkan dengan biaya yang sesungguhnya.

Downloads

Published

2016-10-11

How to Cite

Susiani, S., Sulistyo, S., & Mustikowati, R. I. (2016). ANALISIS SISTEM INFORMASI AKUNTANSI PADA PUSAT PERTANGGUNGJAWABAN BIAYA UNTUK MENINGKATKAN EFISIENSI BIAYA PRODUKSI PADA PT. MBI. Jurnal Riset Mahasiswa Akuntansi, 4(2). Retrieved from https://ejournal.unikama.ac.id/index.php/jrma/article/view/1366

Issue

Section

Articles