PENGARUH STRUKTUR MODAL DAN MODAL INTELEKTUAL TERHADAP NILAI PERUSAHAAN SEKTOR PERBANKAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA
Keywords:
Struktur Modal, Modal Intelektual, Nilai Perusahaan.Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menguji pengaruh struktur modal dan modal intelektual terhadap nilai perusahaan. Sampel yang digunakan adalah perusahaan perbankan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia selama dua tahun yaitu 2012-2013. Teknik pengambilam sampel yaitu purposive sampling, jumlah sampel yang digunakan 33 perusahaan dari 66. Jenis penelitian ini explanatory research. Teknik analisis data menggunkan Analisis Regresi Linier Beganda yang terdiri dari uji secara pasrsial, uji secara simultan, dan uji determinasi. Hasil analisis menunjukan secara parsial variabel struktur modal tidak berpengaruh terhadap nilai perusahaan, sedangkan modal intelektual berpengaruh terhadap nilai perusahaan. Sedangkan secara simultan menunjukkan hasil bahwa pengaruh bahwa struktur modal dan modal intelektual berpengaruh terhadap nilai perusahaan. Uji determinasi menunjukan pengertian bahwa nilai perusahaan dipengaruhi oleh struktur modal dan modal intelektual sebesar 34,3% sedangkan sisanya sebesar 65,7% dipengaruhi oleh variabel lainnya.
ÂÂ