EVALUASI SISTEM PENGENDALIAN INTERN PERSEDIAAN BARANG DAGANG DAN PENGARUHNYA TERHADAP LAPORAN KEUANGAN DI KP-RI PERGU KECAMATAN SINGOSARI

Authors

  • Yani Astuti

Keywords:

Sistem Pengendalian Intern, Persediaan Barang Dagang, Laporan Laba-Rugi

Abstract

Barang dagang merupakan komoditi utama dalam unit toko. Sistem pengendalian intern persediaan barang dagang yang baik dapat memaksimalkan tujuan koperasi yaitu peningkatan laba. Laporan keuangan koperasi menunjukkan pengelolaan usaha, keadilan dalam pembagian hasil sesuai partisipasi anggota serta pemerataan pendapatan yang diberikan berupa Sisa Hasil Usaha (SHU) kepada anggota yang dipercayakan kepada pengurus. Tujuan penelitian yang pertama mengevaluasi sistem pengendalian intern atas persediaan barang dagang di KP-RI PERGU Kecamatan Singosari yang mencakup struktur organisasi, otorisasi, praktek sehat, dan kualitas karyawan. Kedua mengevaluasi pengaruh sistem pengendalian intern atas persediaan barang dagang terhadap laporan keuangan. Jenis penelitian yang digunakan kualitatif, pendekatan studi kasus dan lapangan. Peneliti menggunakan metode deskriptif untuk meneliti sistem pengendalian intern persediaan barang dagang. Langkah-langkah yang digunakan antara lain membuat catatan lapangan, triangulasi, reduksi data, penyajian data, mengevaluasi, mengambil kesimpulan. Hasil analisis menunjukkan terdapat kelemahan pada sistem pengendalian intern persediaan barang dagang. Hal tersebut diduga dipengaruhi oleh kelemahan sistem pengendalian intern persediaan barang dagang serta faktor lain yaitu perbedaan penentuan prosentase laba. Hasil penelitian menunjukkan fungsi pembelian merangkap fungsi penerimaan, tidak ada bukti pendukung transaksi pembelian, tidak terdapat formulir bernomor urut tercetak, pemasok tidak dipilih berdasarkan penawaran harga, fungsi penerimaan melakukan pemeriksaan barang tidak didasarkan pada surat order pembelian, Pengembangan pendidikan karyawan berkaitan dengan bidang keahlian hanya diperoleh oleh bagian akuntansi.

Downloads

Published

2014-11-27

How to Cite

Astuti, Y. (2014). EVALUASI SISTEM PENGENDALIAN INTERN PERSEDIAAN BARANG DAGANG DAN PENGARUHNYA TERHADAP LAPORAN KEUANGAN DI KP-RI PERGU KECAMATAN SINGOSARI. Jurnal Riset Mahasiswa Akuntansi, 2(1). Retrieved from https://ejournal.unikama.ac.id/index.php/jrma/article/view/447

Issue

Section

Articles