Analisis pengaruh faktor budaya, faktor sosial, faktor pribadi, dan faktor psikologis terhadap keputusan pembelian polis asuransi

Isi Artikel Utama

Andri Yuliansyah Putra Utama

Abstrak

Penelitian bertujuan untuk mengetahui hubungan kausal antara faktor budaya, sosial, pribadi, dan psikologis dengan keputusan pembelian. Penelitian menggunakan desain pendekatan kuantitatif, jenis penelitian explanatory research yang. Populasi adalah nasabah asuransi PT. AXA Financial Indonesia, kantor cabang Malang yang berjumlah 238 nasabah. Sampel yang digunakan adalah nasabah asuransi yang pernah membeli produk-produk asuransi di PT. AXA Financial Indonesia cabang Malang, dengan jumlah 150 orang, diambil dengan metode Random Sampling. Teknik pengumpulan data menggunakan Kuesioner yang disusun dengan Skala Likert 5 poin. Teknik analisis data menggunakan analisis Regresi Linier Berganda. Hasil analisis menunjukkan bahwa faktor budaya, sosial, pribadi, dan psikologis berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian. Faktor sosial merupakan variabel yang berpengaruh dominan terhadap keputusan pembelian

Rincian Artikel

Cara Mengutip
Utama, A. Y. P. (2018). Analisis pengaruh faktor budaya, faktor sosial, faktor pribadi, dan faktor psikologis terhadap keputusan pembelian polis asuransi. MBR (Management and Business Review), 2(1), 50–61. https://doi.org/10.21067/mbr.v2i1.4724
Bagian
Articles

Referensi

Ghoni, A., & Bodroastuti, T. (2010). Pengaruh Faktor Budaya, Sosial, Pribadi Dan Psikologi Terhadap Perilaku Konsumen (Studi Pada Pembelian Rumah Di Perumahan Griya Utama Banjardowo Semarang). Jurnal Kajian Akuntansi Dan Bisnis, 1(1), 103179.

Kartikasari, D. (2013). Pengaruh perilaku konsumen terhadap keputusan pembelian (Penelitian pada mahasiswa Administrasi Bisnis angkatan 2012/2013 Fakultas Ilmu Administrasi Universitas Brawijaya yang mengkonsumsi produk mie instan merek Indomie). Jurnal Administrasi Bisnis, 3(2).

Kotler, P., & Amstrong, G. (2012). Prinsip-Prinsip Pemasaran. Edisi 13. Jilid 1. Erlangga.

Margaretha, M. (2004). Studi Mengenai Loyalitas Pelanggan pada Divisi Asuransi kumpulan AJB Bumi Putera 1912 (studi Kasus di Jawa Tengah). Jurnal Sains Pemasaran Indonesia, 3(3), 289–308.

Puspitarini, D. (2013). Pengaruh Faktor Kebudayaan, Sosial, Pribadi, Dan Psikologi Terhadap Proses Keputusan Pembelian Produk Pizza (Studi Pada Pizza Hut Yogyakarta). Program Studi Manajemen Jurusan Manajemen FE-UNY. Skripsi.

Putri, A., Lindawati, L., & Rosha, Z. (2016). Pengaruh faktor budaya terhadap keputusanpembelian sovenir dan bordiran di Toko Silungkang Nelvi Ratulangi Padang. Jurnal Fakultas Ekonomi, 9(2).

Sarwoko, E. (2018). Analisis Statistik Menggunakan SPSS 22. Media Nusa Creative.

Susanto, A. B. (2016). the Influence of Cultural, Social, Personal, and Psychological on Consumer Purchase Decision-Study on Tonasa Cement Product in Manado City. EFISIENSI, 16(1).

Widiyono & Pakkana, M. (2013). Pengantar Bisnis (Respon Terhadap Dinamika Global). Jakarta: Mitra Wacana Media.