Partisipasi Anggota Kopma : Pelatihan, Kualitas dan Kreatifitas

Main Article Content

Nungky Kusuma Dewi
Lilik Sri Hariani
Riril Mardiana Firdaus

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk Menganalisis Pengaruh Pelatihan Perkoperasian, Kualitas Pelayanan dan Kreatifitas Pengurus Terhadap Partisipasi Anggota di Kopma Universitas Negeri Malang, Menganalisis Pengaruh Pelatihan Perkoperasian Terhadap Partisipasi Anggota di Kopma Universitas Negeri Malang, Menganalisis Pengaruh Kualitas Pelayanan Terhadap Partisipasi Anggota di Kopma Universitas Negeri Malang, dan Menganalisis Pengaruh Kreatifitas Pengurus Terhadap Partisipasi Anggota di Kopma Universitas Negeri Malang. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif , jenis penelitian ini adalah  ex post facto. Metode statistik penelitian ini menggunakan regresi linier berganda. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh anggota Kopma Universitas Negeri Malang (UM) angkatan 2015-2017 sebesar 800 anggota, teknik pengambilan sampel penelitian menggunakan simple random sampling dengan jumlah 120 anggota. Teknik analisis data dalam penelitian ini menggunakan uji asumsi klasik diantaranya, uji normalitas, uji multikolonieritas, dan uji heterokesdastisitas.  Analisis hasil data penelitian dengan menggunakan analisis SPSS versi 22.00 for windows. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa Pelatihan Perkoperasian secara simultan memiliki pengaruh terhadap Partisipasi Anggota di Kopma Universitas Negeri Malang, Kualitas Pelayanan secara simultan memiliki pengaruh terhadap Partisipasi Anggota di Kopma Universitas Negeri Malang, Kreatifitas Pengurus memiliki pengaruh terhadap Partisipasi Anggota Kopma Universitas Negeri Malang. Berdasarkan hasil analisis yang telah dikemukakan diatas maka dapat ditarik kesimpulan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan secara simultan antara Pelatihan Perkoperasian,Kualitas Pelayanan dan Kreatifitas Pengurus Terhadap Partisipasi Anggota di Kopma Universitas Negeri Malang.


Kata kunci – Pelatihan, Pelayanan, Kreatifitas, Partisipasi Anggota.

Article Details

How to Cite
Dewi, N. K., Hariani, L. S., & Firdaus, R. M. (2020). Partisipasi Anggota Kopma : Pelatihan, Kualitas dan Kreatifitas. Jurnal Riset Pendidikan Ekonomi, 5(1), 32–40. https://doi.org/10.21067/jrpe.v5i1.4345
Section
Articles

References

Arikunto, Suharsimi. 2010. Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik. Jakarta: Rineka Cipta

Davis, Keith, 2011, Pengertian Partisipasi Anggota, Edisi Ketujuh, Penerbit. Erlangga, Jakarta.

Hasan. 2008. Analisis Regresi Berganda. Jakarta: Erlangga.

Hidayah, Rahmah Syintia, 2015. Pengaruh Pelatihan Perkoperasian Dan Kemampuan Manajerial Pengurus Terhadap Partisipasi Anggota Koperasi Jasa Keuangan Syariah (KJKS) Nu Graha Ungaran. Jurnal Pendididkan Ekonomi volume 4, 134-256 2015

Irawati, 2017. Pengaruh Kualitas Pelayanan Koperasi dan Perkembangan Usaha Koperasi Terhadap Partisipasi Anggota Koperasi Berkah Karya Mandiri Puri Mayang Kota Jambi. Jurnal Pendidikan Ekonomi volume 4, 267-235 2017

Kusnandi, 2010. Ekonomi Koperasi, Jakarta: Erlangga.

Lupiyoadi. (2014:7). Manajemen usaha . Jakarta: Salemba Empat.

Munandar, Utami (2011). Pengertian Kreatifitas. Jakarta: PT. Gramedia.

Ngalimun, dkk. (2013). Perkembangan dan Pengembangan Kreatifitas. Yogyakarta: Aswaja Pressindo.

Sugiyono. (2010). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif & RND. Bandung: Alfabeta.

Sugiyono, 2013. Metode Penelitian Pendidikan, Alfabeta, Bandung.

Sugiyono, 2017. Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif dan R&D. Bandung: Alfabeta.

Tjiptono, 2011. Service Quality and Satisfaction. Edisi 3. Andi Offset. Yogyakarta.

Odhiansyah, Tri Nofanda 2016. The Effects Of Member’s Knowledge Of Cooperative, Managerial Personnel’s Creativity, And Member’s Motivation On The Participation Of Members Of The Student Cooperative Of Yogyakarta State University. Jurnal Pendidikan Ekonomi 5(4), 275-282, 2016

Undang-Undang RI Nomor 25 Tahun 1992 Tentang Koperasi

Undang-Undang Nomor 17 Pasal 6 ayat (e) Tahun 2012 Tentang Perkoperasian

Widyastuti, Aprilia, 2013. Pengaruh Pengetahuan Anggota Koperasi dan Kualitas Pelayanan terhadap Partisipasi Anggota pada Koperasi Serba Usaha (KSU) Warga Sejahtera, Kelurahan Cipinang, Jakarta Timur. Jurnal Pendidikan Ekonomi Dan Bisnis (JPEB) 1 (1), 62-76, 2013