Analisis Tentang Budaya Sekolah, Motivasi Belajar Dan Perhatian Orang Tua Terhadap Hasil Belajar IPS

Authors

  • Wa Sia Universitas Kanjuruhan Malang

Abstract

Hasil belajar merupakan tolak ukur yang utama untuk mengetahui keberhasilan belajar seseorang. Hasil belajar Mata pelajaran IPS siswa kelas VIII SMP Negeri 2 Raha belum sesuai dengan harapan, karena ada faktor-faktor yang mempengaruhi yakni faktor internal maupun eksternal. Faktor-faktor yang diduga mempengaruhi hasil belajar siswa diantaranya: budaya sekolah, motivasi belajar dan perhatian orng tua. Oleh karena itu, untuk mengetahui seberapa besar faktor-faktor tersebut mempengaruhi hasil belajar IPS maka peneliti tertarik untuk melakukan penelitian. Penelitian ini bertujuan mengetahui: (1) analisis tentang budaya sekolah, motivasi  belajar dan perhatian  orang tua secara simultan berpengaruh  terhadap hasil belajar IPS siswa, (2) analisis tentang  budaya sekolah berpengaruh terhadap hasil  belajar IPS siswa, (3) analisis tentang  motivasi belajar berpengaruh terhadap hasil belajar IPS siswa, (4) analisis tentang perhatian orang tua berpengaruh  terhadap hasil belajar IPS siswa. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas VIII SMP Negeri 2 Raha Kabupaten Muna Tahun Pelajaran 2018/2019 yang berjumlah 294 orang dan sampel dalam penelitian ini berjumah 170 siswa yang tersebar dalam 10 kelas. Hasil analisis data menunjukkan: (1) ada pengaruh yang positif dan signifikan persepsi siswa tentang budaya sekolah, motivasi belajar, dan perhatian orang tua terhadap hasil belajar IPS. (2) ada pengaruh yang positif dan signifikan persepsi siswa tentang budaya sekolah terhadap hasil belajar IPS (3) tidak ada pengaruh yang positif dan signifikan persepsi siswa tentang motivasi belajar terhadap hasil belajar IPS, dan (4) ada pengaruh yang positif dan signifikan persepsi siswa tentang perhatian orang tua terhadap hasil belajar IPS.

Downloads

Published

2020-09-21

How to Cite

Sia, . W. . (2020). Analisis Tentang Budaya Sekolah, Motivasi Belajar Dan Perhatian Orang Tua Terhadap Hasil Belajar IPS . Jurnal Penelitian Dan Pendidikan IPS, 12(2), 68–74. Retrieved from http://ejournal.unikama.ac.id/index.php/JPPI/article/view/4848

Issue

Section

Articles